Dalam rangka meningkatkan cakupan kesertaaan ber-KB maka RSU Bhakti Asih berkolaborasi dengan TNI Mangunggal dan Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kota Tangerang melaksanakan Gebyar Pelayanan Keluarga Berencana (KB). Kegiatan yang dilaksanakan di RSU Bhakti Asih pada tanggal 24 Agustus 2022 bertujuan untuk percepatan penurunan angka stunting dengan mengatur jarak kehamilan para ibu. Hadir pada acara tersebut Owner RSU Bhakti Asih, Kepala bidang KB, Ketahanan dan kesejahteraan keluarga DP3AP2KB Kota Tangerang. Perwakilan KORAMIL Ciledug, para pengurus POS KB , serta perwakilan dari IBI.
Kepala bidang KB, Ketahanan dan kesejahteraan keluarga, dr Hery suharyanto, MKM menyampaikan pemberian pelayanan KB sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan kualitas pelayanan KB bagi Pasangan usia subur dan berkaitan dengan program stunting.. Dalam gebyar pelayanan KB , layanan KB bagi akseptor dilakukan secara gratis untuk pemasangan KB IUD dan KB Implant.
Ibu Hj. Dedeh Nurhayati selaku owner dari RSU Bhakti ASih turut menambahkan “Sinergisitas antar-OPD dengan fasilitas kesehatan sangat diperlukan dalam rangka meningkatkan kualitas Program Pembangunan Keluarga, Kependudukan dan Keluarga Berencana (Bangga Kencana). Maka dari itu RSU Bhakti Asih siap mendukung program ini dengan pelayanan yang optimal”.
Terdapat 101 aseptor yang dilayani pada kegiatan Gebyar Pelayanan KB ini, namun tentu saja Gebyar Pelayanan KB ini tidak berhenti sampai di hari ini saja, Gebyar Pelayanan KB gratis ini akan terus dilaksanakan hingga akhir bulan September bertempat di RSU Bhakti Asih. Semoga dengan diperpanjangnya kegiatan ini, semakin cepat pula terwujudnya tujuan dari Program Pembangunan Keluarga, Kependudukan dan Keluarga Berencana (Bangga Kencana).
20 Nov, 2024
15 Nov, 2024
20 Oct, 2024
15 Oct, 2024
15 Oct, 2024
14 Oct, 2024
22 Feb, 2023
06 Jan, 2023
25 Aug, 2022